Berikut ini program pelatihan IDS yang bisa kamu pilih, jadikan dirimu bagian industri kreatif!
Bagi mereka yang bukan peserta program Prakerja bisa juga gabung di kelas-kelas ini.
PILIH PELATIHAN PRAKERJA IDS DI BAWAH INI SESUAI KEBUTUHANMU
DAPATKAN VOUCHER PRAKERJA DI MITRA-MITRA KAMI
Voucher Pelatihan IDS X Prakerja Bisa Diperoleh Di
Anindia Karlinda
So far so good, saya bisa mengikuti pelajarannya dengan baik karena gurunya sabar dan mau menjelaskan denngan cara yang cocok untuk beginner sehingga tidak mengintimidasi.
Filza Intan Mariezka
Dengan pengajar praktisi sehingga menguasai dengan baik hal-hal terkait digital marketing, selalu memberi kesempatan kepada peserta untuk bertanya dan memancinf keaktifan peserta. Terima kasih sudah membuka Creative Course ini.
Rafdy Dzil Ikram
Saya seneng sih, sistem belajarnya sistematis sama terarah. Walaupun saya ada pengalaman sedikit di desain grafis tapi karena diajarinya dari nol lagi, saya jadi dapet pemahaman tambahan juga. Saya suka kalau setiap sesi kita diminta untuk ngerjain sendiri dari apa yang udah diajarin, pengennya sih itu lebih sering lagi.
Fauzan Arief
Ketika sudah menjadi murid IDS, ternyata memang diasah sekali kemampuan dalam metode desain manualnya sampai digitalnya. Banyak ilmu yang saya terapkan ke dunia kerja saya sekarang dari dosen-dosen di IDS terutama dengan “How to be a good designer”. Meskipun pekerjaan saya sekarang di dunia UI/UX dan Design System, di mana medianya lebih kompleks. Senior UI Designer for Design System at Blibli.com.
Adhyatmika
Saya mengikuti Short Course di IDS selama kurang lebih 3 bulan. Waktu itu program yang saya ikuti adalah music video, dan documenter. Selama mengikuti short course di IDS, salah satu yang saya ingat di dalam kelas music video, pengajar menceritakan behind the scene karya yang ia buat, sehingga saya tahu bagaimana rasanya membuat karya seperti itu. Pendidikan seperti itu menjadi penting karena kita tidak hanya dijejali teori atau langsung dilempar ke lapangan. Tapi mengerti bagaimana seorang praktisi berpikir ketika dalam posisi yang sama.
Livia Prima
Saya memiliki passion untuk berbagi cerita dan inspirasi dengan dunia melalui desain, film, game, dan media visual lainnya. Menurut saya program IDS ini singkat dan mudah diterapkan. Para pengajarnya juga langsung dari dunia industri yang berpengalaman dan lingkungan yang mendukung untuk sumber inspirasi saya.
MAU IKUTAN PROGRAM PRAKERJA DI IDS?
Ikuti langkahnya di bawah ini
Daftarkan Diri Kamu Untuk Mengikuti Program Prakerja di prakerja.go.id
Setelah Anda terverifikasi dan disetujui menjadi peserta Kartu Prakerja, kembali ke website ini dan pilih produk-produk pelatihan IDS x Prakerja
Beli produk-produk pelatihan IDS x Prakerja di mitra-mitra channel kami
Setelah pembelian sukses, tunggu kode Voucher dari mitra pembelian tersebut
Masuk ke web belajar.idseducation.com untuk membuat akun dan verifikasi voucher Anda
Ikuti pelatihannya sampai selesai, kami akan berikan sertifikat dan melaporkan ke Kartu Prakerja
Dapatkan benefit-benefit lainnya dari IDS
Bila Anda bukan penerima Kartu Prakerja, Anda tetap bisa mengikuti pelatihan dengan membeli pelatihan IDS di idseducation.com/workshop
KEUNTUNGAN KARTU PRAKERJA
Jika kamu menyelesaikan pelatihan baik online maupun offline, kamu akan mendapatkan sertifikat dan insentif. Untuk keterangan lebih lanjut, lihat video di samping
CARA DAFTAR PRAKERJA
Pelajari dan ikuti panduan di bawah ini untuk mengikuti program
LANGKAH 1
Daftarkan dirimu
Sebelum daftar, pastikan kamu:
- WNI
- Minimal berusia 18 tahun
- Sedang tidak menempuh pendidikan formal
- Setelah daftar, data kamu akan kami verifikasi
LANGKAH 2
Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar
Tes ini bertujuan untuk mengenali kompetensi dan potensi yang kamu miliki. Penggunaan alat bantu corat-coret seperti kertas, pensil/pulpen diperbolehkan untuk menyelesaikan soal.
LANGKAH 3
Pilih Pelatihan yang Kamu Inginkan
Pastikan kamu mengikuti dan menyelesaikan semua kelas pelatihan yang kamu pilih.
LANGKAH 4
Tunggu Apalagi?
Belajar gratis, dapat insentif pula. Dengan Kartu Prakerja, raih masa depan lebih cerah!